0 Comment

Dari gambar yang terlihat diatas kalian sudah pasti bisa menebak apa saja fitur yang ada di aplikasi ini dan memang ya, aplikasi ini cukup sederhana dan bahkan sangat sederhana akan tetapi bagus untuk dijadikan bahan belajar atau untuk mencari referensi dari Source Code Aplikasi Perpustakaan Menggunakan Java ini dan juga bisa kalian jadikan bahan inspirasi ketika ingin membuat aplikasi berbasis desktop dengan bahasa pemrograman java.

Cara Import / Edit Project Java:
1. Silahkan extract lebih dulu berkas Source Code Aplikasi Perpustakaan Menggunakan Java ini.
2. Buat database baru di PHPMyAdmin dengan nama "perputakaan"
3. Kemudian silahkan anda buka database "perpustakaan" yang baru anda buat tadi.
4. Setelah itu silahkan anda import file "perpustakaan.sql"
5. Berikutnya silahkan buka aplikasi netbeans, dan pada menu bar klik "File->Open Project"
6. Kemudian anda cari project / folder dengan nama "Aplikasi Perpustakaan Sederhana" yang sudah anda extract tadi.
7. Selanjutnya klik tombol "Open Project" pada sudut kanan bawah.
8. Selesai.
Source Code Aplikasi Perpustakaan Menggunakan Java

Meski sederhana dan memiliki keterbatasan fitur akan tetapi aplikasi ini cukup bagus untuk pemula yang baru memulai belajar java karena akan mudah mempelajarinya disebabkan fitur yang terbatas itulah tidak akan terlalu banyak kode yang ada didalam Source Code Aplikasi Perpustakaan Menggunakan Java ini sehingga tidak terlihat membingungkan ketika membuka projeknya dan mulai mempelajarinya.

Oke jika berminat untuk belajar silahkan kalian download Source Code Aplikasi Perpustakaan Menggunakan Java netbeans ini melalui tautan dibawah ini, jangan lupa untuk menggunakannya dengan bijak dan semoga bermanfaat. Source code ini bersifat pribadi atau tidak untuk kepentingan komersial so jangan diperjual belikan. :)

Downloads Source Code

Post a Comment

 
Top